Pengguna smartphone Android pasti sudah tak asing dengan koneksi internet melalui WiFi, terutama di area publik. Alasannya saat terhubung dengan WiFi, kamu dapat menghemat kuota internet yang dimiliki.
Terlebih, beberapa tempat tak segan untuk menawarkan jaringan WiFi yang terbilang cepat. Karena itu, tak jarang pengguna smartphone lebih memilih terkoneksi dengan WiFi ketimbang menggunakan layanan seluler sendiri.
Namun di balik itu, koneksi internet tanpa WiFi bukannya minus masalah. Tak jarang, pengguna mengeluhkan perangkat yang tiba-tiba tak dapat terhubung.
Hal itu tentu sangat menjengkelkan, terutama bagi pengguna yang mengandalkan jaringan WiFi untuk kebutuhan sehari-hari.
Untuk itu, berikut ini ada solusi menyelesaikan masalah WiFi yang tak dapat terhubung seperti dikutip dari Android Autorithy,
1. Periksa Koneksi Jaringan
Langkah pertama untuk mengetahui masalah pada koneksi WiFi adalah memastikan fitur tersebut aktif. Sebab, tak jarang pengguna lupa belum menyalakannya atau mematikan fitur ini secara tak sengaja.
Pengaturan lain yang perlu diperksa adalah modus pesawat (airplane mode). Saat fitur ini aktif, secara otomatis WiFi akan dimatikan sehingga membuatmu tak dapat terhubung ke internet.
Dua cara ini merupakan langkah paling dasar untuk mengatasi masalah perangkat yang tak dapat terhubung. Jika kedua cara tersebut belum membuahkan hasil, kamu dapat mencoba cara selanjutnya.
2. Pastikan nama router dan password tepat
Alasan lain yang menyebabkan perangkatmu tak dapat terhubung ke internet kemungkinan besar karena terkoneksi dengan jaringan yang salah.
Untuk itu, selalu pastikan perangkatmu benar-benar terhubung dengan jaringan yang seharusnya ada di wilayah tersebut.
Apabila kamu pengguna Mobile WiFi (MiFi), pastikan perangkatmu telah terhubung dengan benar, mengingat tak jarang pengguna lain memakai nama yang mirip.
Setelah terhubung dengan router yang tepat, jangan lupa memastikan apakah jaringan itu bebas password atau tidak. Karenanya, selalu konfirmasi penggunaan password terlebih dulu ke penyedia layanan WiFi tersebut.
3. Restart perangkat atau router
Apabila cara di atas tak berhasil dan kamu terhubung dengan WiFi publik, coba restartperangkatmu. Bagi kamu yang menggunakan jaringan sendiri, cara ini juga berlaku untuk router.
Meski terlihat sederhana, cara ini terbilang cukup ampuh untuk menyelesaikan masalah di beragam perangkat. Setelah perangkat sudah menyala, kamu dapat mencoba menghubungkannya kembali dan lihat hasilnya.
4. Coba hapus jaringan yang terdeteksi
Jika nyatanya cara di atas belum juga berhasil, coba untuk menghapus (forget) jaringan yang ingin dihubungkan. Setelah itu, kamu dapat mencoba menghubungkannya kembali.
Untuk melakukannya, cukup mengetuk jaringan yang ingin dihapus dan pilih 'Forget'. Apabila akan kembali terhubung melalui jaringan itu, kamu harus memulainya lagi dari awal, termasuk password yang dibutuhkan.
5. Lakukan factory reset
Langkah ini merupakan pilihan terakhir karena dapat menghapus seluruh data yang ada di dalam perangkat. Di sisi lain, cara ini perlu dicoba karena melakukan factory reset dapat menghapus bug yang mungkin ada di software.
Karena itu sebelum melakukannya, pastikan untuk mencadangkan file yang ada dalam di perangkat. Untuk melakukannya, kamu cukup membuka 'Settings', buka menu 'Back up and reset' dan pilih 'Factory Data Reset'.
Begitu perangkat kembali menyala, kamu dapat langsung mencoba untuk menghubungkannya kembali ke jaringan WiFi. Apabila dirasa tak perubahan, langkah terakhir yang dapat dilakukan adalah membawanya ke layanan pelanggan.